Site Loader

Hikmatiyani Nastiti

Ketua Yayasan Bening Indonesia

Jungle Cooking (2)

Contextual Learning

Lanjut …

Sebelum menceritakan serunya hari H, saya jelaskan dulu kenapa namanya Jungle Cooking. Alasan pemilihan dari nama tersebut adalah karena anak-anak akan memasak di sebuah hutan hujan di pinggir kota Bogor . Ya sesederahana itu alasannya 😄😄 dan bukan juga karena memasak dari  tanaman-tanaman yang tumbuh di hutan loh ya.

So, setiap kelompok sudah menyiapkan sehari sebelumnya untuk apa yang dimasak. Ungkep ayam, bumbui ikan dan sebagainya. Maka pada hari H, mereka membawa semua peralatan memasak dan makan menuju hutan CIFOR.

Dan berjalanlah pasukan bodrex ini menuju Hutan Cifor. Salah satu kekayaan alam yang dimiliki oleh Kota Bogor selain Kebun Raya.

Keseruan di tengah hutan pun dimulai. Dari buat nasi liwet dan jadi bubur, tumis sana sini buat ayam cabai hijo, ayam pop dan segudang masakan lainnya lengkap dibuat oleh pasukan SL ini. Saya sampai bingung melihat menu-menunya yang totalitas.

Wess , ini adalah bagian dari pembelajaran kontekstual dimana anak-anak mengaplikasikan numerasi untuk memahami pola, pengukuran, taksiran dalam aktivitas keseharian.  Ketrampilan negosiasi, kolaborasi, problem based learning juga mewarnai aktivitas ini. Apakah pembelajaran ini memerlukan rancangan? Tentu saja ! Karena Guru perlu membuat tujuan pembelajaran, kegiatan inti , evaluasi dan penutup.

SHARE

Hikmatiyani Nastiti

Ketua Yayasan Bening Indonesia

Post Author: Bening Indonesia Foundation

Leave a Reply

Your email address will not be published.