Site Loader

Pendidikan Pandemi

Oleh Jamaludin

Hampir semua sektor terdampak saat musim pandemi ini, tak terkecuali bidang pendidikan.

Awalnya semua sekolah galau dan guru pusing tujuh keliling menghadapi kondisi ini.
“Ehh, bisa jadi sampai saat ini deh.”

Bagaimana tidak, guru harus membuat strategi pembelajaran baru yang harus dilakukan dengan kreatif, simple dan super mendadak.

Begitupun kami, merasakan hal serupa dengan guru lainnya, kami beralih membuat metode pembelajaran baru yang kreatif, simple dan terpenting tak membebani orang tua.

Yah, langkah pertama itu memang sulit, butuh kerja keras saat memulainya, itu yang saya rasakan saat itu, ga tau deh rekan kerjaku, hehehe.

Namun saat langkah awal sudah dilalui, alhamdulillaah berikutnya menemukan jalannya sendiri. Meski masih harus ada koreksi, hehehe.

Gayung pun bersambut, dengar kabar ternyata metode pembelajaran yang kami sajikan berupa modul pembelajaran menjadi arah langkah kebijakan pemerintah untuk menyajikan pembelajaran disaat pandemi ini.

Alhamdulillaah kami sudah selangkah lebih awal memulainya.

Sejujurnya sampai saat ini masih meyakinkan diri dan terus positifin diri, semoga Everything will be easy karena mungkin kami harus terus berinovasi di masa pandemi ini.

Yuks, tengadah berdoa pada ilahi, semoga segera berlalu pandemi ini.

Terimakasih.

SHARE

Post Author: Bening Indonesia Foundation

Leave a Reply

Your email address will not be published.